-->

istilah - istilah dalam Lontar Bali

istilah - istilah dalam Lontar Bali


saat teman - teman yang masih awam membaca lontar, akan menemukan beberapa istilah yang mungkin membingungkan. berikut ini tyang kan coba memberika sedikit informasi tentang istilah  - istilah dalam Lontar Bali tersebut.
lontar bali

banyak penulisan lontar dengan singkatan, diantaranya

"nga" yang maksudnya "ngaran" artinya "yaitu, adalah, namanya, disebut"

contohnya...
"...... sukeh adwe anak, gajah kurung, nga...." artinya .... susah memiliki putra, namanya Gajah Kurung... (lontar usadha tiwang 30a)
".........Nihan patêngêran lare iñja, yanya ngutah mising, nga.." artinya ...ini tetengeran (ciri/tanda) untuk mengetahui sakit dr tinja (anak kecil), yang biasa disebut ngutah mising..." (lontar usadha manak 16b)


"......kreyek kreyok wtengnia, puwuh blabur, nga..." atinya .. bila perut bersuara kreak kreok, puwuh blabur nama sakitnya... (Lontar Usada Kacacar 29a)
".....angganta maharan I Larakuranta ngaran..." artinya "...badannya disebut I Larakuranta namanya.." (kupasan Lontar Kanda Pat)

"sa" yang maksudnya "serana atau sarana" artinya "bahannya"

contohnya...
"...yan ring mukà, sa, jbugàrum, mahasab olesàkênà..." artinya "..bila di depan (wajah), serananya: jebugarum digosok (asab) kemudian oleskan.." (Lontar Usada Kacacar 4b)



---------bersambung-----

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter