-->

JAMU UNTUK KENCING MANIS









Resep 1



30 gram daun mengkudu yang masih muda di cuci bersih lalu di kukus, makan sebagai lalap, daun mengkudu termasuk makanan berserat tinggi tapi bila berlebihan bisa menyebabkan kembug dan gas dalam perut meningkat.

Resep 2

Rebus 30 gram rambut jagung yang telah dicuci bersih dngan 3 gelas air biarkan sampai tersisa 1 gelas air lalu dinginkan kemudian saring, minum air rebusan tadi 2 kali sehari masing masing ½ gelas.

Resep 3

Makanlah buncis yang di kukus tapi bagi anda yang memiliki asam urat tinggi sebaiknya tidak menggunakan resep ini.

Resep 4

½ genggam daun sendok dicuci bersih lalu rebus dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas, dinginkan lalu saring. Minum airnya 3 kali sehari masing masing ¾ gelas.

Resep 5

Cuci bersih daun lidah buaya buang kulit dan lendirnya cuci sampai bersih potong lalu rebus dengan 3 gelas air hingga menjdi 1 ½  gelas dinginkan saring dan minum 3 kali sehari masing masing ½ gelas.

Resep 6

Cuci 7 lembar daun salam rebus dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas setelah dingin saring dan minum 2 kali sehari masing masing ½ gelas.

Resep 7

1 genggam biji mahoni di giling sampai halus menjadi bubuk seduh dengan air mendidih 1 cangkir diamkan 1 jam supaya zat yang dikandungnya larut, saring dan minum ½ jam sebelum makan, lakukan 2 – 3 kali sehari. Meski pahit anda tidak boleh menambahkan gula pada ramuan ini.

Resep 8

1 buah jambu biji mengkal cuci, potong lalu rebus dengan 3gelas air sampai tersisa 1 gelas, setelah dingin saring dan minum 2 kali sehari.

Resep 9

Cuci bersih 120 gram biji buncis lalu rebus degan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas air, dinginkan, saring, minum 2 kali sehari masing masing ½ gelas.

Resep 10

Cuci 7 lembar daun sambung nyawa yang masih segar, makan sebagai lalap

Resep 11

Sangrai 3 genggam biji lamtoro / pete cina yang sudah tua setelah kering haluskan dan simpan dalam toples. Penggunaannya ambil 1 sendok teh bubuk yang telah di buat seduh dengan secangkir air panas diamkan 8 jam supaya zat berkhasiat larut, saring kemudian minum 2 – 3 kali sehari.

Resep12

Sangrai 5 biji rambutan lalu haluskan seduh dengan air panas setelah dingin diminum, lakukan 1 – 2 kali sehari.

Resep 13

30 gram seluruh tanaman jombang ( di cabut akarnya ) cuci, rebus dengan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas, dinginkan, saring, dan minum 2  kali sehari masing masing ½ gelas.

Resep 14

1 buah labu merah cuci lalu kukus makan dengan kulitnya.

Resep 15

Cuci 1 genggam ketan hitam lalu tiriskan, sangrai sampai harum lalu haluskan. Untuk pemakaian ambil 3 sendok teh lalu seduh dengan secangkir air panas diamkan 1 jam minum2 – 3 kali sehari.

Resep 16

200 gram biji pare sangrai sampai kering lalu haluskan simpan dalam toples. Pemakaian ambil 10 gram lalu masukkan air panas tunggu hingga dingin minum 3 kali sehari.
Rating: 4.5

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter