-->

Tips Menjaga Rambut Tetap Berkilau

Rambut adalah mahkota seseorang tidak wanita maupun pria , Rambut bisa dikatakan bentuk kepribadian seseorang itu tersebut , dalam sesi tanya jawab mengenai produk shampoo tertentu ada satu pertanyaan dari user shampoo begini pungkasnya "Gimana cara menjaga rambut kita tetap nampak berkilau dan sehat dengan aktifitas outdor seperti saya" (seorang olahragawan) . Nah berikut tips menjaga rambut nampak berkilau sesuai panduan master dari shampoo ternama di indonesia .

Tips rambut selalu berkilau


Pilah pilih produk perawatan rambutJangan asal percaya pada produk yang menawarkan akan membuat rambutmu berkilau. Nyatanya memang nggak semua produk bisa menjaga kilau rambutmu. Terlebih dahulu simak bahan yang terkandung pada shampoo, pastikan bahan tersebut aman.
Jangan pula tertipu mahalnya harga produk, karena yang terpenting adalah kualitas produk tersebut.

Jangan keramas dengan air hangat Air hangat memang memberikan kenyamanan tersendiri, apalagi kalau suhu sedang dingin. Tapi, air hangat dapat membuat kelembaban rambut jadi hilang. Karena itu disarankan supaya keramas dengan air dingin saja agar rambut tidak rusak karena suhu air.

Rawat dengan hair mask Shampoo dan kondisioner saja tak cukup. Kamu harus memberikan perawatan rambut lain seperti hair mask, yang bisa dilakukan seminggu sekali. Hair mask tersebut juga bermanfaat untuk mengatasi problem rambut lainnya, seperti misalnya rambut berketombe, rontok, atau bercabang dan pecah-pecah.

Perlindungan dari sinar matahari Ternyata sinar matahari nggak hanya berbahaya untuk kulit. Saat beraktivitas di bawah sinar matahari langsung, disarankan biar kamu menggunakan perlindungan untuk rambut. Entah topi atau payung, kamu bisa menggunakannya untuk membentengi rambut supaya nggak terpapar sinar matahari secara langsung.

Hindari penggunaan hair dryer Terlalu sering menggunakan hair dryer juga akan membuat rambut kehilangan kilaunya. Sehingga disarankan untuk menggunakan peralatan lain untuk mengeringkan rambut, misalnya saja dengan menepuk-nepuk menggunakan handuk atau menggunakan kipas.

untuk memaksimalkan tips diatas Anda dapat memakai vitamin rambut atau serum rambut yang memaksimalkan nutrisi rambut dari luar , maupun menggunakan vitamin dari dalam dengan cara mengkonsumsinya . Terimakasih

Source:clear.co.id

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter