-->

BUKU BELAJAR MEMBACA DAN CARA BELAJAR MEMBACANYA

Buku Belajar Membaca


Buku belajar membaca "Yes! Aku Bisa!" alhamdulillah akhirnya selesai dbuat meskipun baru dua jilid dan digunaka di RA/TK ABaTa. Latar belakang disusunnya buku ini berawal dari masalah belajar membaca pada siswa RA ABaTa. Dulu para siswa belajar dari buku membaca tiga jilid, akan tetapi mengalami kendala karena materi yang diajarkan terlalu cepat meskipun pada akhirnya anak-anak banyak yang telah bisa membaca ketika mereka mulai memasuki sekolah dasar. Anak TK sudah diajari membaca? Benar. Kami berpendapat, tidak masalah ketika belajar membaca diberikan secara bertahap dan menyenangkan. Tidak berbeda dengan ketika kita mengajarkan kepada anak tentang berbagai gambar atau bentuk baru.

"Nak, ini lho yang namanya kuda nil, ini badak bercula satu, ini ikan pari.." Anak-anak akan terlihat antusias.

Begitu pula ketika kita mengenalkan membaca pada mereka, "ini ba, yang warnanya merah ca.." Mereka begitu antusias ketika apa yang kita sampaikan menarik dan membuat mereka penasaran sehingga ingin mengetahui lebih lanjut.

Kendala yang dialami anak ketika belajar membaca menggunakan buku yang lama, memotivasi saya untuk mencari solusinya. Saya mencari informasi di internet tentang cara belajar membaca untuk anak. Alhamdulilah saya menemukan beberapa metode yang bagus untuk mengajari anak membaca. Kemudian saya mengikuti pelatihan dan mempelajari metode tersebut.

Tidak ada gading yang tak retak, setiap sesuatu pasti ada kelemahannya. Saya padukan beberapa metode dan alhamdulillah dengan izin Allah buku membaca "Yes! Aku Bisa!" jilid 1 dan 2 dapat dinikmati anak-anak. Anak-anak lebih senang menggunakan buku ini karena tulisannya berwarna. Ya, buku ini menggunakan dua warna dalam tulisannya. Warna merah digunakan untuk materi baru dan warna biru untuk materi pengulangan atau evaluasi. Mudah-mudahan hasilnya sesuai yang diharapkan, anak bisa membaca dan menyukai membaca. Karena tidak sedikit orang yang bisa membaca kemudian suka membaca...

Alhamdulillah, ada satu orang anak dalam jangka dua pekan dapat menyelesaikan satu jilid. Dan ananda tersebut terlihat semangat dan senang ketika belajar membaca. Semoga saja Allah memudahkan saya untuk menyelesaikan buku ini.

Bagaimana cara belajar membacanya? 


Silakan Anda baca tulisan ini:

a   ba   ca

Apakah ada yang mengajarkan seperti ini?

( a     be-a     ce-a )

Kita perhatikan dan simak baik-baik...

be + a = bea

ce + a = cea

 begitu pula dengan

ge + a = gea

er + a = era

es + a = esa

betul bukan?

Dalam buku kami tidak mengajarkan mengeja setiap huruf karena alasan tersebut. Anak bahkan orang dewasa yang baru dikenalkan membaca akan bingung. Masa be-o-be-o jadi bobo??  bukankah beobeo...??
There is no other posts in this category.

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter