-->

Ini Dia Bahaya Yang Mengintai Dibalik Terlalu Sering Mengkonsumsi Makanan Pedas

Bahaya Terlalu Sering Makan Makanan Pedas
Mayoritas masyarakat Indonesia aalah penyuka masakan dan makanan pedas. Makanan pedas pastinya lebih menggugah selera dan membuat kita semakin lahap makan. Tanpa sambal, rasanya kurang mantap saat kita mengkonsumsi makanan. Bukan begitu? Nah, tapi tahukah anda bahwa ada bahaya yang mengintai apabila kita terlalu sering mengkonsumsi makanan pedas?

Ini Dia Bahaya Yang Mengintai Dibalik Terlalu Sering Mengkonsumsi Makanan Pedas :

1. Insomnia
Wah..ternyata anda dapat mengalami Insomnia bila anda sering mengkonsumsi makanan pedas. Maka, jangan heran bila anda sukar tidur pada malam hari setelah mengkonsumsi makanan pedas. Makanan pedas ternyata meningkatkan temperatur tubuh yang membuat anda tak nyaman dan merasa gelisah saat malam hari.

2. Hilangnya Selera Makan
Kehilangan selera makan juga dapat disebabkan anda terlalu banyak makan makanan maupun masakan pedas. Saat kita terlalu sering makan makanan pedas, selera makan pun jadi tidak teratur dan hanya ingin makan yang pedas-pedas saja.

3.Meningkatnya Asam Lambung Hingga Radang Lambung
makanan pedas pada dasarnya adalah kombinasi dari asam, sehingga saat dikonsumsi dan diproses dalam pencernaan, jumlah asam akan bertambah (asam bertemu dengan asam). Inilah mengapa asam lambung dapat meningkat saat Anda mengonsumsi makanan pedas dan resiko terkena radang lambung pun semakin besar. Gejalanya adalah rasa terbakar di lambung, mual, muntah dan penurunan berat badan yang drastis. 

Namun bukan berarti anda tidak boleh mengkonsumsi makanan pedas sama sekali. Yang dianjurkan adalah anda mengkonsumsi makanan pedas 3 sampai 4 kali dalam seminggu dan sebaiknya setelah anda mengkonsumsi makanan pedas, anda minum susu atau air kelapa untuk menetralkan asam lambung anda.

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter