ciri ciri pria playboy
Istilah kata “Playboy” sudah tidak asing lagi di dunia asmara. Sebenarnya apa sih playboy itu dan apa ciri-ciri atau tanda-tanda pria playboy?
Kata Playboy berasal dari bahasa inggris yang terdiri dari 2 kata, yakni Play (Mainan) dan Boy (Pria). Yaa begitulah kurang lebihnya apa itu playboy. Tapi yang jelas, bahwa pria playboy itu suka mempermainkan hati pasangannya, dimana ia biasanya mempunyai banyak pacar dalam waktu yang bersamaan.
Pria playboy juga dapat dikatakan sebagai Pria Setia (Setiap Tikungan Ada) . Tidak ada wanita yang ingin memiliki kekasih playboy. Tapi masih banyak yang tidak menyadari kalau dia sedang memacari pria playboy.
Sebelum terlanjur cinta, kenali dulu karakternya. Bisa jadi, pria yang dekat dengan Anda sekarang juga termasuk tipe player, berikut adalah tanda pria playboy yang patut Anda ketahui
Menghindari Pergi Bersama Anda
Tentu si player ingin bermain mulus dengan para wanitanya. Sehingga ia memilih menghindari pergi keluar bersama Anda. Tapi ada juga tipe player yang sangat lihai. Bisa jadi, sebelum pergi bersama Anda, dia akan meminta izin ke wanita lainnya kalau ia akan pergi bersama sepupu atau adik perempuannya. Taktik ini dilakukannya untuk membuatnya lebih aman jika bertemu dengan seseorang.
Tidak Tertarik dengan Hidup Anda
Ketika dia bertanya tentang hari-hari Anda, belum tentu dia benar-benar mempedulikannya. Mereka membuat seolah peduli, pada kenyataannya tidak. Mereka melakukan ini semua untuk mendapatkan sesuatu. Ketika seorang wanita telah mempercayainya, maka dengan mudah dia akan mendapatkan keinginannya.
Menghubungi Setelah Pukul 11 dan 12 Malam
Ada 24 jam setiap harinya, jika pria menyukai Anda, dia akan memilih waktu yang tepat untuk menanyakan kabar Anda. Setelah pukul 11 dan 12 malam merupakan jam ‘iseng’ pria. Jika ia menelepon di jam-jam tersebut berarti dia tidak ingin serius dengan Anda, dia hanya sedang mencoba menggoda Anda di waktu luangnya.
Pintar Merangkai Kata
Mengapa wanita sulit untuk menolak jeratan si playboy? Karena dia pandai berbicara dan merayu. Dia tahu apa yang harus dibicarakan ketika Anda sedang marah, kesal atau sedih. Dia pun akan membuat Anda merasa istimewa dan setiap kata-katanya mencerminkan dia pria yang baik. Pada saat ini, sesungguhnya dia sedang menipu Anda dan mengontrol emosi Anda.
Bersikap Berbeda di Depan Teman-teman Prianya
Ketika berada di depan teman-temannya, pria tipe player akan lebih banyak memberi pelukan dan sentuhan fisik kepada wanitanya. Jangan bangga dulu, ini bukan lah ungkapan sayangnya, tapi sekedar ingin menunjukkan kepada teman-teman prianya ‘ini mangsa baruku’.
Sangat Percaya Diri
Si player memiliki tingkat kepercayaan diri yang tinggi. Bagaimana tidak, dia merasa dapat menaklukan gadis-gadis yang diinginkan.Lebih dari itu, mereka dapat menjerat dua hingga tiga gadis sekaligus dalam satu waktu. Itulah yang membuat playboy semakin percaya diri.
Berbicara Banyak Tentang Fisik Anda
Wanita mana yang tidak senang akan pujian. Namun ketika dia lebih banyak memuji bagian tubuh Anda, maka berhati-hatilah. Dia menginginkan hubungan yang lebih dan sedang mencoba mempermainkan Anda.
Memiliki Banyak Teman Wanita
Waspadalah ketika pria memiliki banyak teman wanita dibanding pria. Tipikal pria playboy dapat dekat dengan beberapa wanita dalam satu waktu. Jadi jika si dia sering menerima telepon dari wanita, Anda harus lebih waspada padanya apalagi jika dia tidak memiliki teman akrab wanita maka pria itu harus di waspadai
Protektif pada teleponenya
Pria playboy akan sangat marah ketika anda mencoba membuka hpnya meskipun hanya sekedar meminjam atau ingin tau siapa yg meneleponnya tapi banyak juga playboy yg memiliki lebih dari satu handphone
Dia mengirim SMS kepada wanita lain secara teratur
Saat sedang bersama Anda, tak jarang ia harus meninggalkan Anda karena harus menelepon atau mengirim pesan kepada wanita lain. Kemungkinan besar, dia tak tertarik dengan Anda
Jarang bercerita tentang keluarganya
playboy akan jarang bercerita tentang keluarganya apa lagi mau membawa kamu berjumpa ibu bapanya. Tetapi harus diingat juga, ada kalanya mereka ada mengajak tetapi dalam kepura-puraan. Mulut kata ya, dalam hati tidak.
Hayooo.. coba perhatikan pasangan Anda. Apakah si dia memiliki salah satu dari tanda-tanda pria playboy diatas?. Jika Anda merasakannya, lebih baik segera tinggalkan dia, sebelum kemudian anda benar-benar cinta mati padanya. D
Lantas, bagaimana dengan PlayGirls? Apakah ada di dunia ini? dan bagaimana ciri-ciri playgirl???
Posting Komentar
Posting Komentar